Solusi Saham

SELAMAT DATANG DI SOLUSISAHAM SANGAT SENANG JIKA DAPAT MEMBANTU ANDA , SEMUA YANG DATANG SEBAGAI TAMU AKAN TINGGAL SELAYAKNYA SAUDARA

ARTIKEL

Monday 7 February 2011

REKOMENDASI TRADER by: Andre mahardika

Technical Analyst Comment













 Kami memberikan skenario IHSG yang membentuk pola Inverted Head and Shoulders dengan Neckline yang harus
ditembus disekitar 3500. Apabila IHSG berhasil tutup di atas nilai tersebut, IHSG berpeluang menuju level 3800-an
kembali..
 Kami memperkirakan IHSG akan bergerak mixed dengan range antara 3453 sampai 3530.
 Saham Blue Chips yang masih boleh di beli : UNTR, PGAS, ASRI
 Saham Blue Chips yang disarankan untuk siap dijual : BMRI, SGRO, MEDC



Top Buy Recommendation
SMGR (8350) - Buy , Stop Loss : 7950 , Target Price : 9000
INDF (4750) - Trading Buy , Stop Loss : 4600 , Target Price : 5000


SMGR (8350) – BUY
Stop Loss : 7950, Target Price : 9000
SMGR membentuk pola Reversal perlawanan terhadap Bearish. Stochastic Oscillator
menunjukkan peluang SMGR yang masih cukup besar untuk naik. SMGR memiliki
Resistance di level 8400 dimana kami perkirakan Resistance tersebut akan dapat
ditembus. Expert Says : Investor dapat mengambil Aksi Beli dengan target harga di 9000

INDF (4750) – Trading BUY
Stop Loss : 4600, Target Price : 5000
INDF kemungkinan masih akan bergerak Sideways (tak tentu arah) dalam range yang
sempit. Stochastic Oscillator jangka pendek menunjukkan sinyal Beli sekaligus
memberikan potensi Uptrend pada INDF. Expert Says : Investor dapat mengambil Aksi
Beli dengan target harga 5000 - an.


What Move the market?

Market on Consolidation: is it time to buy?

NEWS HIGHLIGHTS

Garuda Indonesia : Raih Leasing US$ 270 Juta

Perusahaan Gas Negara : Bagi Dividen 50% Laba

Bumi Resources : Akan Bayar Utang US$ 600 Juta

Bank Tabungan Negara : Siapkan Obligasi Rp 2 Triliun

TECHNICAL HIGHLIGHTS

SMGR (8350) - Buy

INDF (4750) - Trading Buy

Today’s Corporate Action

BMRI : Cum Date Right Issue 7 Februari 2011, rasio pembagian HMETD lama : baru (8985 : 1000), harga pelaksanaan Rp 5000 per saham.

What Move the Market?

Market on Consolidation : is it time to buy?

Bursa saham Amerika ditutup mengalami penguatan pada akhir pekan kemarin dipimpin oleh saham IBM dan Wal - Mart , DJIA terpantau naik 0,25% ke 12.092,20, S&P 500 naik 0,29% ke 1.310,87, dan NASDAQ menguat 0,56% ke 2.769,30. Penguatan ini terjadi akan optimisme pasar terhadap pemulihan ekonomi global dan Amerika tahun ini. Optimisme ini juga didorong oleh keluarnya klaim data pengangguran Amerika yang mengalami penurunan ke level 9 % yang merupakan titik terendah sejak April 2009.

Bursa saham Eropa juga mengalami penguatan pada hari Jumat kemarin, STOXX 50 naik 0,26% ke 3003,19, FTSE 100 naik 0,23% ke 5.997,38, DAX naik 0,36% 7.216,21. Pasar Asia terpantau juga mengalami penguatan yang cukup signifikan pagi ini, Indeks saham NIKKEI 100 di Jepang +0,87% berkat kenaikan pada saham Toyota, sedangkan indeks HANGSENG di Hongkong +1,81%. Harga minyak dunia di pasar Asia pagi ini berada di harga $89,45 per barel setelah mengalami penurunan ke bawah level 90 per barel di pasar Amerika.

Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) pada awal pekan ini diprediksi juga akan mengikuti optimisme yang terjadi di bursa saham global setelah Bank Indonesia (BI) mengumumkan kenaikan suku bunga sebesar 25 basis poin menjadi 6,75%. Diluar dugaan banyak analis, kenaikan suku bunga ini ternyata disambut positif oleh investor, terbukti dengan menguatnya indeks setelah pengumuman kenaikan BI rate hari Jumat kemarin. Para investor kami sarankan hari ini untuk mulai melakukan pembelanjaan portofolio atas saham – saham yang berfundamental baik secara bertahap.

Garuda Indonesia (Not Listed)

Raih Leasing US$ 270 Juta

PT Garuda Indonesia meraih leasing untuk pengadaan enam unti pesawat boeing 737-800 NG senilai US$ 270 juta. Saat ini perseroan giat mencari fasilitas leasing untuk menambah jumlah armada guna memperkuar penetrasi pasar. Sementara itu, terkait rencana IPO, perseroan berniat menaikkan jatah investor ritel menjadi 7% dari semula 5% dari 26.67% saham yang dilepas. Kabarnya Jamsostek telah manyiapkan dana Rp 250-300 miliar untuk menyerap 5% saham Garuda. –Bisnis Indonesia, Investor Daily

Perusahaan Gas Negara (PGAS, 4225)

Bagi Dividen 50% Laba

PT Perusahaan Gas Negara siap membagikan dividen hingga 50% dari total laba bersih yang diraih sepanjang 2010. Pendapatan perseroan tahun lalu diperkirakan mencapai US$1.96 miliar atau sekitar Rp 17.8 triliun. Jumlah dividen yang dibagikan akan memperhitungkan interim yang telah dbayar pada tahun buku berjalan 2010 sebesar Rp 247.24 miliar. –Bisnis Indonesia

Bumi Resources (BUMI, 2850)

Akan Bayar Utang US$ 600 Juta

PT Bumi Resources siap memangkas utangnya dengan membayar utang kepada China Investment Corp. (CIC senilai US$ 600 juta. Penyelesaian utang ini adalah salah satu target pengurangan eksposur utang perseroan pada tahun ini yang mencapai US$ 1 miliar. -Kontan

Bank Tabungan Negara (BBTN, 1410)

Siapkan Obligasi Rp 2 Triliun

PT Bank Tabungan Negara akan menerbitkan obligasi senilai lebih dari Rp 2 triliun pada tahun 2011. BTN juga akan menerbitkan Medium Term Notes (MTN) dalam jumlah yang lebih kecil. Untuk laba bersih tahun 2010 lalu, perseroan diperkirakan akan memperoleh laba lebih dari 60% dibandingkan tahun 2009 dengan NPL tetap terjaga pada level 3%. -Detik

No comments: